PKP Kota Bitung Gelar Rapat Koordinasi dan Penyerahan SK Pengurus DPC

SOROTMAKASSAR - BITUNG.

Bertempat di Kantor Sekretariat Partai Keadilan dan Persatuan (PKP) Kota Bitung, Napsar Badoa, SPi, MSi menggelar rapat koordinasi dan penyerahan Surat Kepengurusan (SK) pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKP Kota Bitung, Rabu (06/04/2022).

Dalam kegiatan ini PKP Kota Bitung melakukan koordinasi penguatan anggota PKP dalam menyambut pemilihan umum tahun 2024.

Napsar Badoa, SPi, MSi menyampaikan, DPK PKP Kota Bitung, melakukan koordinasi dengan pimpinan bawah, agar supaya di lapangan nanti bisa sinkronisasi dari pengurus, yang ada terkait program-program dari partai PKP agar seluruh pengurus yang ada bisa terjalin hubungan dengan baik dan juga bisa bersinergi bersama.

“Koordinasi ini bertujuan untuk sinkronisasi pengurus PKP Kota Bitung sampai ke tingkat yang paling bawah,” ucap Napsar.

Dalam kegiatan tersebut Napsar Badoa juga turut mensosialisasikan terkait program-program Pemerintah Kota Bitung. Termasuk program perikanan tentang kartu “Usuka”, budidaya “Sere Wangi”.

“Masih banyak masyarakat yang belum tahu program-program Pemerintah Kota Bitung, dan itu menjadi tugas kita pengurus PKP untuk mengawal setiap program tersebut agar masyarakat bisa menikmatinya,” tutup Napsar. (Rizky)

Politik

Pendidikan

Seputar Sulawesi

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN