Guru dan Murid SDN No 269 Balleanging Ujung Loe Bulukumba Peringati Hari Bumi Tanam Beragam Jenis Pohon

SOROTMAKASSAR - BULUKUMBA. Para guru dan murid SDN No 269 Balleanging Ujung Loe Bulukumba memperingati Hari Bumi, 22 April 2024 dengan menanam beragam jenis pohon di sekitar halaman sekolah.

Jenis pohon yang ditanam itu termasuk rambutan, jambu air, durian, pettes, pinang, jeruk dan nangka.

Demikian ditegaskan Kepala SDN No 269 Balleanging Ujung Loe Bulukumba, H. Andi Ambo Muis, S.Pd kepada media Senin malam 22 April 2024.

Dijelaskan, penanaman berbagai jenis pohon tersebut sekaligus memberi kesadaran kepada para guru dan murid akan arti penting menjaga dan melestarikan alam lingkungan.

Sebelum penanaman serentak pohon itu jauh sebelumnya sudah beberapa tanaman telah dinikmati hasilnya yaitu sukun, mangga , cengkeh, karet,kelapa, rambutan dan sayur sayuran, kata Sarjana Pendidikan PGSD FKIP PTN Universitas Terbuka ini.

Jenis pohon yang telah ditanam beberapa tahun lalu kini para guru dan murid sudah dapat menikmati hasil ketika datang musim berbuah.

Saat ini jumlah siswa kelas 1-6 mencapai 159 orang dengan tenaga guru 8 orang dengan staf 3 orang, tandas Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Ujung Loe Bulukumba ini. (*).

Politik

Pendidikan

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN