Usman D Ganggang : Kesenian dan Kebudayaan Manggarai Barat Kurang Mendapat Perhatian

SOROTMAKASSAR -- Manggarai Barat.

Sosok yang satu ini, seorang dosen, penyair dan budayawan kelahiran Bambor Desa Watu Wangka, Kecamatan Mbeliling, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Awak media ini berkesempatan jumpa dengannya di salah satu cafe seniman di Labuan Bajo. Saat baru saja tiba dari pelabuhan setelah menumpang KM Binaiya. Ternyata mobil Xenia hitam yang menjemput adalah milik Usman.

Pua (panggilan bangsawan, Red) sapaan akrabnya, bertegur sapa penuh akrab. Obrolan lepas terucap di siang itu. Politik, kesenian bahkan diapun menyinggung beberapa tempat yang rancu di telinga, seperti Pantura, Air Kemiri, Bukit Cinta dan sebagainya.

Menurutnya nama-nama tempat seperti di sebutkan diatas harus dipatenkan dengan nama aslinya, jangan dirubah ke kinian yang akhirnya kita latah. Seperti Wae Kemmiri - Air Kemiri (maaf kalau salah penulisan katanya, Red). 

Maklum Usman selain budayawan, ia juga masih aktif sebagai redaktur di Koran Stabilitas di Kota Bima dan sering di undang acara bedah buku hingga ke Batam.

Menurut Usman, kesenian dan kebudayaan Manggarai Barat, selama ini kurang mendapat perhatian. Padahal nilai-nilai budaya dalam budaya peninggalan leluhur banyak mengandung nilai didalamnya. 

"Saya sementara buat buku tentang kearifan lokal, judulnya "Flores 3 ng". Insya Allah dalam waktu dekat akan naik cetak," ungkapnya.

Obsesinya kedepan adalah bagaimana masyarakat Manggarai Barat gemar dan giat membaca. Dan sejak lama dia inginkan itu. Bukti keseriusannya menulis di beberapa media untuk rubrik budaya, dan rencananya akan membangun perpustakaan. (rk)

Politik

Pendidikan

Opini

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN