SOROTMAKASSAR -- Pangkep.
Ambulance laut milik Pemerintah Provinsi Sulsel yang disumbang kepada Pemerintah Kabupaten Pangkajene Kepulauan (Pangkep) sukses menyelamatkan pasien dengan cara evakuasi dari Pulau Sabutung ke Rumah Sakit Umum Daerah di dataran, Selasa 20 Agustus 2019.
Menurut Kepala Dinas Kesehatan Pangkep dr Indriani, pasien Uni, masuk Puskesmas di Pulau Sabutung dengan keluhan sakit kepala, tekanan darah 200/100 mmhg. Saat di puskesmas pasien mengalami kejang satu kali, oleh dokter puskesmas diputuskan untuk segera merujuk ke RSBS.
Petugas puskesmas menghubungi ambulance laut. Ambulance terapung ini segera merapat ke dermaga di Pulau Sabutung untuk menjemput ibu Uni.
Setelah dipastikan kondisinya stabil, pasien dinaikkan ke ambulance laut.
Di ambulance laut, jelas Indriani, telah siap seorang medis dibantu empat orang paramedis, serta unsur pelengkap lainnya. Dokter ambulance laut dibantu paramedis memasang monitor, oksigen, infus, tensi.
"Tim di ambulance laut segera menghubungi IGD RSBS dan melaporkan pasien rujukan untuk segera disiapkan penyambutan di IGD," jelas dr Indriani.
Menurut dr Indriani, proses evakuasi Ibu Uni berjalan lancar dan kini pasien mendapat perawatan intensif di RSBS. (*)