Warning: Corona Virus di Bumi Lamaranginang 50 Positif 2 Sembuh, 1 Meninggal

SOROTMAKASSAR -- Luwu Utara

Kasus positif Corona Virus di Kabupaten Luwu Utara (Lutra) Sulawesi Selatan (Sulsel) hari ini, Selasa 27 Juli 2021, bertambah lagi 50 konfirmasi dan total sudah mencapai 1.857 kasus, dan total konfirmasi yang hidup 1.798 orang.

Sedangkan pasien sembuh Corona hanya 2 orang dengan totalnya 1.480 orang dan korban meninggal corona 1 orang, dengan menambah total orang yang meninggal di Bumi Lamaranginang julukan Luwu Utara, sudah mencapai 59 orang.

Pernyataan tersebut disampaikan juru bicara (jubir) pemerintah untuk penanganan Corona Virus, I Komang Krisna pada wartawan media ini, via whatsapp (27/7) malam. Data ini merupakan update hingga pukul 12.00 Wita.

"Jumlah kasus positif hari ini bertambah 50 orang. Sementara itu, jumlah pasien sembuh hanya 2 orang dan jumlah pasien yang meninggal bertambah 1 orang," sebut Komang yang juga Kepala Bidang Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Luwu Utara.

Sebelumnya, kasus positif virus Corona pada Senin, 26 Juli 2021, sebanyak 3 orang. Jumlah pasien sembuh ada 47 orang dan meninggal 1 orang juga.

Sekadar di ketahui bahwa, ke 50 pasien yang terpapar corona virus hari ini, itu berasal dari Kecamatan Masamba 1 orang dari Kelurahan Bone Tua. Dan dari Kecamatan Baebunta 5 pasien berasal dari Desa Baebunta 3 pasien, dan 1 masing-masing dari Desa Tarobok dan Sassa'.
Kecamatan Sabbang Selatan 1 pasien dari Desa Tete Uri.

Untuk Kecamatan Sukamaju 9 pasien berasal dari Desa Sukamaju dan Desa Lampuawa. Dan Kecamatan Sukamaju Selatan 7 pasien dari Desa Subur, Rawamangun, Mulyorejo dan Desa Wonokerto. Sedang dari Kecamatan Bone-Bone 2 pasien masing-masing satu dari Desa Banyu Urip dan Sidomukti.

Sementara Kecamatan Tana Lili 6 pasien dari Desa Patila 5 pasien dan 1 pasien dari Desa Bungadidi. Kecamatan Mappedeceng 2 pasien dari Desa Mappedeceng.

"Dan dari Kecamatan Malangke 16 pasien itu berasal dari Desa Tolada 6 pasien dan Desa Takkalala 10 pasien satu meninggal dan sudah 6 Desa di Lutra zona merah," tukas Jubir Covid-19 Lutra, I Komang Krisna, seraya menambahkan data kasus Corona Virus diperbarui setiap hari.(yus)

Politik

Pendidikan

Opini

Berita Makassar

Kuliner Nusantara

Newsletter

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN