Kodim 1414/Tana Toraja Rayakan Natal Bersama

SOROTMAKASSAR, Toraja Utara -- Perayaan Natal bersama digelar Kodim 1414/Tana Toraja yang dihadiri Forkopimda, mitra kerja dan keluarga besar anggota Kodim/ 1414 di Gereja Okumene Pelataran Kodim Rantepao, Selasa (6/1/2026).

Dalam perayaan Natal itu, Komandan Kodim 1414/Tana Toraja, Letkol Inf Armal, menyampaikan, bahwa tema Natal tahun ini selaras dengan tema Natal Nasional, yakni “Allah Hadir Menyelamatkan Keluarga”.

Hal tersebut disampaikan dalam rangkaian perayaan Natal bersama keluarga besar Kodim 1414/Tator.

Lelkol TNI. Armal Menyampaikan bahwa Kodim 1414/Tator merupakan satu keluarga besar yang terdiri dari berbagai latar belakang daerah, suku, dan budaya.

Menurutnya, keberagaman tersebut bukanlah sebuah perbedaan yang memecah belah, melainkan menjadi kekuatan dalam membangun persatuan, kebersamaan, dan soliritas di lingkungan Kodim.

“Kodim 1414/Tator adalah keluarga besar. Kita berasal dari latar belakang yang berbeda, namun perbedaan itu justru memperkaya dan memperkuat persatuan kita,” ujar Armal.

Lebih lanjut, Dandim mengajak seluruh personel beserta keluarga besar Kodim 1414/Tator untuk menjadikan momen Natal sebagai sarana mempererat tali persaudaraan serta menumbuhkan nilai-nilai kasih, toleransi, dan kedamaian.

Ia juga mengimbau agar semangat damai Natal tidak hanya dirasakan dalam perayaan, tetapi diwujudkan dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan kerja maupun di tengah masyarakat, di mana pun berada.

“Semangat damai Natal hendaknya kita bawa dan wujudkan dalam setiap tugas dan pengabdian kepada bangsa dan negara,” tutupnya. (man)