SOROTMAKASSAR -- Makassar.
Pendidikan Anti Korupsi (PAK) pada semester ganjil 2019/2020 akan diajarkan dalam bentuk mata kuliah mandiri.
Demikian disampaikan Wakil Rektor IV Universitas Megarezky Makassar, DR. Hairuddin Kudding, SS, SKM, M.Kes kepada media usai mengikuti TOT PAK diselenggarakan LLDIKTI IX Sulawesi kerjasama dengan KPK, pada 22-33 Juli 2019 di Makassar.
Dijelaskan, mata kuliah PAK yang akan diajarkan kepada mahasiswa secara mandiri bukan diselipkan pada mata kuliah lain (insersi).
Penyajian materi mata kuliah PAK secara mandiri sangat penting dan berarti dalam memberikan pendidikan anti korupsi kepada mahasiswa.
"Selain itu sekaligus merealisasikan rekomendasi bersama dosen peserta TOT PAK di jajaran LLDIKTIIX Sulawesi," ucap doktor sosiologi PPs-UNM ini.
"Lewat mata kuliah PAK mahasiswa diajarkan dan diperkenalkan pendidikan karakter untuk selalu jujur dalam menjalani kehiduan dan dimulai dalam proses pembelajaran di kampus," jelas Hairuddin.
Universitas Megarezky Makassar kini membina 19 program studi yang sebelumnya merupakan penggabungan dua sekolah tinggi yakni, STIKES Mega Rezky dan STKIP Mega Rezky. (yahya)