SOROTMAKASSAR -- Luwu Utara.
Dalam rangka peningkatan mutu pelayanan dan keselamatan pasien, manajemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Djemma Masamba, Kabupaten Luwu Utara, menggelar kegiatan supervisi mutu rumah sakit yang berlangsung selama dua hari, Selasa-Rabu (30-31/07/2019).

Kepala Bagian Tata Usaha (KTU) Rumah Sakit Andi Djemma Masamba, Imran Ismail, S.Sos yang juga penanggung jawab kegiatan kepada media ini, Rabu (31/07/2019) menyampaikan harapannya agar RSUD Andi Djemma Masamba bisa menjadi rumah sakit terbaik dalam mutu dan pelayanan.
Ismail menambahkan, pelayanan keselamatan pasien terus ditingkatkan demi terciptanya pelayanan yang terbaik bagi pasien RSUD Andi Djemma Masamba.
Visi RSUD Andi Djemma Masamba yakni, mewujudkan pelayanan yang bermutu kepada pelanggan, dan misi tersedianya Sumber Daya Manusia (SDM) berkualitas dan profesional sesuai kompetensinya.
Dan juga tersedianya sarana dan prasarana yang memadai sesuai standar, terciptanya azas kekeluargaan, kebersamaan, keterbukaan dan kesejahteraan, terciptanya aset serta pengelolaan manajemen rumah sakit secara optimal.
Sekadar diketahui berikut nama-nama tim yakni, Tim 1, Ketua Imran Ismail, S.Sos, Anggota dr. Budiman, Hj. Nurfaisah, S.Kep.NS, dan Husmiaty, S.Ft.
Tim 2, Ketua Asmiati Tahir, SKM, MPH, Anggota St. Sahruni Usman, S.Kep.Ns, dan Wayan Sri Ayu, AMK.
Tim 3, Ketua dr. A. Muh. Farid, Sp.An, Anggota Heni Kurniati, S.Kep.Ns dan Andi Pratama, SKM.
Tim 4, Ketua dr. Wiwi Payung, Sp.Pk, Anggota Sartika Sultan, S.Kep.Ns dan Rasnita, SE.
Tim 5, Ketua dr. Aris Abidin, Sp.B, Anggota Rosiyanti, S.Kep.Ns, M.Kep dan Depriani Rombe, SKM bersama Rahmi Nur Zakaria, Amf. (yustus/frans)