Gempa Susulan Magnitudo 4,2 Kembali Guncang Sulbar

SOROTMAKASSAR -- Mamuju.

Gempa  berkekuatan 4,2 kembali mengguncang Majene, Sulawesi Barat, pada hari ini, Senin (18/1/2021). Gempa terjadi pada pukul 11:11 WIB atau 12:11 WITA dan terasa hingga Mamuju.



Dilansir dari data Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BKMG), pusat gempa berada di darat. Tepatnya di 16 kilometer timur laur Majene dengan kedalaman 10 kilometer. Titik gempa berada di 2.91 LS, 118.99 BT.

"Pusat gempa berada di darat 16 km timur laut Majene," Tulis BMKG dalam akun Twitternya, Senin (18/1/2021)

Gempa tersebut merupakan yang ke sekian kalinya terjadi di dekat wilayah Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat. Sebelumnya sempat terjadi gempa dengan kekuatan yang lebih besar terjadi pada Jumat lalu (15/1) pada pukul 02.28 WITA dengan magnitudo 6,2.

Akibat gempa, tak sedikit bangunan yang hancur di Mamuju. Termasuk gedung Pemprov Sulbar. Puluhan sekolah rusak. Begitu pula dengan sejumlah fasilitas umum hingga listrik pun mati.

Korban jiwa berjatuhan akibat gempa. Hingga saat ini, tim gabungan sudah menemukan 81 korban tewas. Sebanyak 70 orang, dan 11 sisanya dari Kabupaten Majene.

Masyarakat setempat yang terdampak membutuhkan bantuan. Sejauh ini, sejumlah petinggi negara sudah meninjau langsung kondisi Sulbar pascagempa. Salah satunya Menteri Sosial Tri Rismaharini.

BMKG juga sudah memprediksi bakal ada gempa susulan. Menurut BMKG, gempa yang terjadi adalah jenis kerak dangkal yang membuat sesar aktif, sehingga berpotensi terjadi gempa-gempa susulan.

Hingga saat ini, warga masih trauma dengan gempa yang telah merusak banyak sedikit bangunan dan merenggut puluhan nyawa. Warga juga dikabarkan sempat menjarah bantuan yang tengah berada di perjalanan menuju tempat terdampak gempa. (yus/ben)

WWW.SOROTMAKASSAR.COM

Taman Telkomas, Jln Satelit IV No. 64 Makassar, Sulawesi Selatan.
Telp/HP : 0411-580918, 0811448368, 082280008368.

Jln Sultan Hasanuddin No. 32 (Kembang Djawa) Makassar, 
Sulawesi Selatan. Telp/Hp : 0811446911. 

Copyright © 2018 SOROTMAKASSAR.COM. All Rights Reserved.

REDAKSIDISCLAIMER | IKLAN